Example floating
Example floating
Bangka Selatan

TP PKK Rias Optimis Raih Juara Pertama dalam Lomba PAAR Tingkat Babel 2023

×

TP PKK Rias Optimis Raih Juara Pertama dalam Lomba PAAR Tingkat Babel 2023

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Bekawan.co.id, Bangka Selatan – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Desa Rias Kecamatan Toboali kembali mewakili Kabupaten Bangka Selatan (Basel) dalam lomba Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR) tingkat Provinsi Bangka Belitung (Babel) tahun 2023.

Sebelum mewakili Basel pada kategori PAAR tingkat Babel, TP PKK Desa Rias terlebih dahulu mengikuti lomba ini di tingkat kabupaten yang berlangsung beberapa waktu lalu. Saat itu, TP PKK Desa Rias yang dipimipin Ny Yatika berhasil keluar menjadi juara pertama dan berhak mewakili Basel di provinsi.

Example 300x600

Ini adalah kali kedua TP PKK Desa Rias mewakili Basel dalam lomba PAAR di tingkat provinsi. Hanya saja tahun lalu, belum bisa mempersembahkan gelar juara untuk Negeri Junjung Besaoh. Di tahun ini, dengan semangat yang tinggi TP PKK Desa Rias optimis meraih juara dan mengharumkan nama kabupaten.

“Alhamdulillah hari ini kita kedatangan tamu yaitu Tim Penilai dan TP PKK Babel di Gedung Serba Guna Desa Rias untuk memberikan penilaian kepada TP PKK Desa Rias secara langsung dalam lomba PAAR, diselenggarakan PKK Babel,” ujar Camat Toboali Anshori saat dikonfirmasi, Kamis (16/2) siang.

Didampingi Ketua TP PKK Kecamatan Toboali Ny Erin Sureta, Anshori optimis TP PKK Desa Rias berhasil menjadi juara pertama sesuai target yang telah diharapkan. Hal senada juga dikatakan Kades Rias Muslim didampingi Ketua TP PKK Desa Rias Ny Yatika disela-sela kegiatan penilaian lomba PAAR 2023.

“Tahun lalu kita mewakili Basel juga di provinsi tapi belum berhasil juara, jadi ini yang kedua PKK Rias kembali ikut di lomba ini setelah menang tingkat Basel kemarin. Saya kira dengan persiapan yang telah dilakukan sejak ditetapkan jadi juara kabupaten, kita akan menang tingkat provinsi tahun ini,” ujarnya.

“Kemarin saya ikuti ibu PKK dan kader di Rias mulai fokus latihan rutin karena sedikit banyak kita sudah tahu apa saja yang menjadi penilaian dan dievaluasi. Kurang-kurangnya tahun kemarin coba diperbaiki dengan semangat yang luar biasa tinggi harapannya kita meraih hasil maksimal, juara satu,” ungkapnya.(hanxiao)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *