Example floating
Example floating
    Bangka Tengah

    Perkuat Rapor Pendidikan, SMAN 1 Namang Luncurkan Program Literasi “GELIMANG”

    ×

    Perkuat Rapor Pendidikan, SMAN 1 Namang Luncurkan Program Literasi “GELIMANG”

    Sebarkan artikel ini
    Example 468x60

    BEKAWAN.CO.ID, NAMANG – SMAN 1 Namang resmi meluncurkan program Gerakan Literasi SMAN 1 Namang yang disingkat “GELIMANG”. Acara yang berlangsung pada hari Jumat tersebut dibuka langsung oleh Kepala SMAN 1 Namang, Yakop P.W., S.Pd., di Panggung Literasi sekolah.

    Dalam sambutannya, Yakop menegaskan bahwa GELIMANG merupakan langkah strategis untuk mewujudkan visi sekolah dalam mencetak generasi yang cerdas literasi serta adaptif terhadap teknologi. “Dengan perolehan skor 91 pada Rapor Pendidikan, kami berkomitmen menjadikan literasi sebagai motor penggerak kualitas akademik,” ujarnya.

    Example 300x600

    Tahun ini, GELIMANG membawa inovasi baru. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang fokus pada analisis tertulis, kini siswa diwajibkan menceritakan kembali isi novel yang telah dibaca secara lisan. Inovasi ini bertujuan untuk mengasah kepercayaan diri serta kemampuan komunikasi publik siswa guna menyerap esensi bacaan secara mendalam dalam menyongsong era global.

    Kegiatan ini dijadwalkan rutin setiap hari Jumat usai senam pagi. Uniknya, literasi ini tidak hanya menyasar siswa, tetapi juga melibatkan seluruh pendidik dan tenaga kependidikan. Di bawah arahan tim literasi yang dikoordinasi oleh guru Bahasa Indonesia, Fitri, S.Pd., setiap kelas akan membentuk lingkaran bersama wali kelas masing-masing untuk membaca novel fiksi atau buku penunjang lainnya yang bersumber dari Perpustakaan Pelawan Hijau.

    Pada peluncuran perdana ini, Siti Soleha dari kelas XI-2 terpilih sebagai perwakilan siswa untuk menceritakan kembali isi buku yang telah dibacanya di hadapan seluruh peserta. Aksi ini menjadi simbol dimulainya budaya literasi lisan di lingkungan sekolah.

    Senada dengan visi sekolah, Supriadi, S.Pd., selaku guru Bahasa Indonesia, menaruh harapan besar agar gerakan ini mampu membentuk karakter siswa yang kritis. Begitu pula dengan Siti Soleha yang berharap program GELIMANG dapat menjadi wadah bagi rekan-rekannya untuk lebih mencintai dunia literasi melalui cara yang lebih menyenangkan dan komunikatif.

    Oleh : Fitri (Guru Bahasa Indonesia SMAN 1 Namang)

      Example 120x600

      Tinggalkan Balasan

      Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *