Bekawan.co.id, Bangka Selatan – Puluhan polisi di Kabupaten Bangka Selatan (Basel), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) melakukan kegiatan pengamanan Sembahyang Umat Hindu dalam momentum Perayaan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945 pada Selasa (21/3) kemarin.
Ada tiga titik yang menjadi lokasi acara keagaaman Umat Hindu yang digelar pengamanan. Diantaranya pertama di Dusun Tran III, Desa Simpangrimba, Kecamatan Simpangrimba. Kedua di Desa Pancatunggal, Kecamatan Pulaubesar. Ketiga di Desa Sumber Jaya Permai, Kecamatan Pulaubesar.
Hal ini disampaikan langsung Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Kepolisian Resor (Polres) Basel Kompol Hary Kartono seizin Kapolres AKBP Joko Isnawan pada Rabu (22/3) petang. Dia mengungkapkan untuk Dusun Tran III, Desa Simpangrimba kegiatan dimulai pukul 16.30 WIB sampai selesai.
Sementara itu, untuk pemangku agama yang memimpin sembahyang ialah Nyoman Geden dengan jumlah umat mencapai lebih kurang 20 orang. Kata Kompol Hary, kegiatan pengamanan ini melibatkan lima orang personel dari Polsek Simpangrimba. Begitu pula di Desa Pancatunggal, Pulaubesar.
Kegiatan pengamanan dimulai sekitar pukul 17.00 WIB. Prosesi sembahyang dipimpin Ketua Adat Made Jonarora dan Pemangku 1 Ketut Suryata dengan jumlah jemaat yang hadir lebih kurang 50 orang. Lima orang dari Polsubsektor Pulaubesar, Polsek Payung dikerahkan untuk mengamankan kegiatan itu.
“Kalau di Sumber Jaya Permai kegiatan dimulai jam 17.00 sampai selesai di Pura Khayangan Dharma Kerti. Dengan pemangku yang memimpin sembahyang adalah Bapak Made dan Bapak Nyoman Citra. Untuk jumlah yang hadir sekitar 70 orang, personel lima orang kita kerahkan,” ungkapnya.
Dirinya berharap melalui pengamanan ini, kegiatan perayaan Hari Raya Nyepi yang dilaksanakan Umat Hindu di wilayah hukum Polres Basel dapat berjalan dengan lancar. Dan menggelar setiap rangkaian kegiatan tanpa ada potensi gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).(hanxiao)