Example floating
Example floating
Bangka Tengah

PS Porkap Bangka Tengah Juara Liga Soeratin Cup U-15 Babel 2024

×

PS Porkap Bangka Tengah Juara Liga Soeratin Cup U-15 Babel 2024

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

BEKAWAN.CO.ID, BANGKA TENGAH – Berlaga di Stadion Mini Merawang Kabupaten Bangka, minggu (1/12/2024), PS Porkap Koba tampil perkasa dengan mengalahkan PS Belitung Timur (Beltim) dengan skor 1-0.

Satu-satunya gol dalam partai puncak tersebut diciptakan Irgi Fahrezi pada menit ke-11.

Example 300x600

Muhammad Hidayat selaku Pelatih PS Porkap Koba merasa bangga tim besutannya bisa menjadi juara. Kerja keras dan konsistensi sejak babak kualifikasi grup menurutnya menjadi kunci sukses.

“Kami sangat senang dan bangga dengan capaian ini, luar biasa perjuangan para pemain. Kami akan menikmati gelar juara dan kemudian fokus lagi menuju putaran nasional. Kami ingin berjuang maksimal untuk Bangka Belitung,” ujar Muhammad Hidayat, Senin (2/12/2024).

“Selanjutnya kita akan fokus lagi ke babak nasional, karena kita tahu untuk recovery-nya sangat singkat, kita akan memanajemen waktu dengan baik, karena tanggal 7 Desember ini akan bertolak ke Yogyakarta,” tambahnya.

Ketua Umum Porkap Koba, Erwin Alamsyah menyampaikan apresiasi atas raihan prestasi tim Porkap Koba U-15 dan berharap kegiatan seperti ini akan terus berkembang demi membangun Provinsi Babel dengan generasi muda yang lebih sportif dan berprestasi.

”Puji syukur alhamdulillah saya ucapkan selamat sekaligus bangga atas perjuangannya tim Porkap Koba U15 yang berhasil menjadi juara dan akan mewakili Provinsi Babel di seri nasional,” ucapnya.

“Jangan mudah berpuas diri, karena ke depannya tantangan semakin menantang. Program pembinaan atlet sepak bola di Porkap Koba tidak akan berhenti disini dan akan terus dikembangkan ke ranah lainnya dengan tujuan utama adalah pembangunan provinsi Babel serta di harapkan ada pemain Porkap Koba yang bisa membela Tim Kebangga Merah Putih nantinya,” tambah Erwin.

Surat edaran PSSI nomor: 5666/UND/3533/XI-2024 Tanggal 28 November 2025 tentang pemberitahuan jadwal dan tempat putaran kompetisi tingkat nasional Piala Soeratin U-15 tahun 2024 akan dilaksanakan pada tanggal 7-20 Desember 2024 dan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta yang akan menjadi tuan rumah.

Menanggapi hal tersebut Erwin Alamsyah meminta dukungan dan support kepada Pemerintah dan maupun swasta dikarenakan kompetisi putaran nasional akan segera dimulai.

“Tentunya tugas kami manajemen sangat berat karna kurang satu minggu lagi putaran nasional akan segera berlangsung di Yogyakarta. Kami sangat memerlukan bantuan kepada pihak pemerintah ataupun swasta agar para anak yang telah berjuang sampai menjadi juara bisa berangkat ke Yogyakarta mewakili Bangka Belitung,” tukasnya. *

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *