Example floating
Example floating
Bangka Selatan

Penghargaan Kota Bersih Kembali Diraih Basel

×

Penghargaan Kota Bersih Kembali Diraih Basel

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Bekawan.co.id, Bangka Selatan – Wakil Bupati (Wabup) Bangka Selatan (Basel) Debby Vita Dewi, menerima secara langsung penghargaan piala adipura tahun 2022 lalu di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia (RI).

Penerimaan penghargaan tersebut dilaksanakan secara serentak di kantor KLHK RI, diikuti oleh Kabupaten/Kota seluruh Indonesia yang berhasil meraih piala adipura tahun 2022 lalu.

Example 300x600

Wakil bupati Debby Vita Dewi mewakili bupati Riza Herdavid berkesempatan, untuk mengambil secara langsung penghargaan yang dianugerahkan KLHK kepada Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia.

“Alhamdulillah pagi ini saya mewakili bupati Riza Herdavid untuk mengambil penghargaan piala adipura tahun 2022 lalu, ini berkat kerjasama kita semua sehingga bisa meraih piala adipura ini,” ungkap Debby Vita Dewi, Selasa (28/2).

Menurut dirinya penghargaan piala adipura berhasil diraih Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Basel, setelah terakhir kali di tahun 2018 lalu karena pandemi covid-19.

“Ini ketiga kalinya kita berhasil meraih piala adipura, sebelumnya tahun 2018 karena adanya pandemi covid-19 jadi dua tahun tidak dilaksanakan penilaian,” ujarnya.

“Intinya kita bersyukur atas penghargaan yang berhasil kita raih ini, semoga di tahun selanjutnya kita bisa meraih kembali ataupun mempertahankan penghargaan piala adipura ini,” ungkapn Debby.

Lebih lanjut Debby meminta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Basel, agar tetap menjaga kebersihan dan merawat lingkungan sekitar agar tetap terjaga kebersihannya.

“Kami pemerintah daerah memintan dan memohon dukungan semua pihak, agar tetap menjaga dan merawat lingkungan sekitar agar tetap terjaga kebersihannya,” pinta.

Tak hanya itu ia pun mengucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak, terutama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Basel yang telah bekerja keras untuk meraih piala adipura.

“Terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah mendukung dan mensukseskan penilaian adipura kemarin, khususnya DLH Basel yang telah berjuang selama penilaian berlangsung dan hasilnya sangat luar biasa ini,” ucap Debby.

Dari hasil penilaian adipura tahun 2022 lalu, dua Kabupaten di Provinsi Bangka Belitung (Babel) berhasil meraih piala adipura seperti Kabupaten Basel dan Bangka Induk.(dev)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *